qodsna.ir qodsna.ir

Jaksa Agung Turki Kritik Sejawatnya dari Arab Saudi

Sebuah sumber Kejaksaan Agung Turki menekankan, Saud bin Abdullah bin Mubarak al-Mu'jib, Jaksa Agung Arab Saudi tidak memberi jawaban atas pertanyaan sejawatnya dari Turki terkait lokasi jenazah Jamal Khashoggi, wartawan dan kritikus Riyadh.

Kantor Berita Qods (Qodsna) melaporkan, sumber yang enggan disebutkan identitasnya ini Selasa malam (30/10) dalam wawancaranya dengan Televisi Aljazeera menambahkan, pertemuan Jaksa Agung Turki dan sejawatnya dari Arab Saudi tidak positif dan ia tidak memberi jawaban terkait pelaku pembunuhan Khashoggi.

 

Al-Mu'jib bersama rombongan tiba di Turki hari Senin (29/10). Jaksa Agung Arab Saudi sampai saat ini telah dua kali bertemu dengan Irfan Fidan, Jaksa Agung Turki.

 

Al-Mu'jib Selasa sore selama satu setengah jam meninjau konsulat Arab Saudi di Istanbul, namun kunjungan tersebut tidak menghasilkan apapun.

 

Arab Saudi yang mendapat tekanan internasional terpaksa mengumumkan kesiapannya bekerja sama dengan Turki terkait kasus pembunuhan Khashoggi, namun hingga kini Riyadh belum melakukan langkah positif.